Sirsak (Anona muricata Linn) berasal dari Amerika Selatan. Tanaman sirsak dalam sistematika tumbuhan (taksonomi) diklasifikasikan sebagai berikut :
Kingdom : Plantae
Divisio :
Spermatophyta
Sub Divisio : Angiospermae
Class :
Dicotyledonae
Ordo : Polycarpiceae
Famili : Annonaceae
Genus : Annona
Species : Anona
muricata Linn
Sirsak berbentuk perdu atau pohon kecil, tingginya 3-10 m,
tajuknya cocok dengan model arsitektur Troll, bercabang hampir mulai dari
pangkalnya. Daun berbentuk lonjong-bundar telur sungsang, berukuran (8-16) cm x
(3-7) cm, ujungnya lancip pendek; tangkai daun panjangnya 3-7 mm.
Bunga-bunganya teratur, 1-2 kuntum berada pada perbungaan yang pendek, berwarna
kuning kehijauan; gagang bunga panjangnya sampai 2,5 cm; daun kelopaknya 3
helai, berbentuk segi tiga, tidak rontok, panjangnya sekitar 4 mm; daun mahkota
6 helai dalam 2 baris, 3 lembar daun mahkota terluar berbentuk bundar telur
melebar, berukuran (3-5) cm x (2-4) cm; 3 lembar daun mahkota dalam berukuran
(2-4) cm x (1,5-3,5) cm, pangkalnya bertaji pendek; benang sarinya banyak,
tersusun atas barisan-barisan, menempel di torus yang terangkat, panjangnya 4-5
mm, tangkai sarinya berbulu lebat; bakal buahnya banyak, berbulu lebat sekali,
kemudian gundul. Buahnya yang matang, yang merupakan buah semu, berbentuk bulat
telur melebar atau mendekati jorong, berukuran (10-20) cm x (15-35) cm,
berwarna hijau tua dan tertutup oleh duri-duri lunak yang panjangnya sampai 6
mm, daging buahnya yang berwarna putih itu berdaging dan penuh dengan sari
buah. Bijinya banyak, berbentuk bulat telur sungsang, berukuran 2 cm x 1 cm,
berwarna coklat kehitaman, berkilap.
Manfaat sirsak: pengobatan batu empedu, antisembelit, asam urat dan
meningkatkan nafsu makan, pengobatan
pinggang pegal dan nyeri, penyakit kandung air seni dan wasir (ambeien).
Pengobatan kanker.
Saat ini di
Indonesia dikenal dua kultivar sirsak yang berbeda rasanya, yaitu sirsak yang
rasanya manis asam dan banyak bijinya, jenis ini tersebar luas dalam jumlah
besar. Kedua adalah sirsak yang rasanya manis, lengket di lidah dan bijinya
sedikit, jenis ini dikenal dengan sebutan sirsak ratu karena ditemukan di
Pelabuhan ratu dan baru dikembangkan dalam jumlah kecil di daerah Sukabumi dan
sekitarnya. Buah sirsak termasuk buah semu, daging buah lunak atau lembek,
berwarna putih, berserat, berbiji hitam pipih. Kulitnya berduri, tangkai buah
menguning, aromanya harum, dan rasanya manis agak asam.
Syarat
Tumbuh
Sirsak merupakan jenis yang paling mudah tumbuhnya ,memerlukan
iklim tropik yang hangat dan lembap. Tanaman ini dapat tumbuh pada ketinggian
sampai 1000 m dpl ,pohon sirsak dangkal perakarannya. Sebagian besar tipe
tanah cocok untuk tanaman ini, tetapi drainasenya harus balk, sebab pohon
sirsak tidak tahan terhadap genangan air.
|
Pedoman
Budidaya
Perbanyakan dan penanaman Pohon sirsak dapat diperbanyak
dengan klon, terutama melalui berbagai teknik penempelan dan penyambungan
pada batang bawah yang diperbanyak dengan semai, umumnya sirsak ditumbuhkan
dari benih. Semai dapat dipakai, sebab populasi yang tumbuh cukup seragam dan
benih dari kultivar manis,
|
Hama
dan Penyakit
Penyakit busuk coklat batang (Corticium sp.) menyerang
pohon sirsak dan menyebabkan busuknya cabang dan mungkin membunuh pohonnya
juga Kutu perisai seringkali menyerang pohon sirsak, dan kutu bubuk dapat
bergerombol banyak sekali pada buah sirsak. Jika semut dapat diberantas
dengan baik, musuh-musuh alaminya akan mampu menanggulangi hama ini. Buah
dapat dibungkus untuk menghindari kerusakan yang disebabkan oleh lalat buah.
|
Tabel Kandungan
Zat Gizi dan serat pangan buah SIRSAK / 100 gram BDD
Kandungan
|
Jumlah
|
Kandungan
|
Jumlah
|
Energi
|
65,00 kal
|
Besi
|
0,60 mg
|
Protein
|
1,00 gr
|
Vitamin A
|
1,00 RE
|
Lemak
|
0,30 gr
|
Vitamin B1
|
0,07 mg
|
Karbohidrat
|
16,30 gr
|
Vitamin B2
|
0,04 mg
|
Kalsium
|
14,00 mg
|
Vitamin C
|
20,00 mg
|
Fosfor
|
27,00 mg
|
Niacin
|
0,70 mg
|
Tidak ada komentar:
:) :( ;) :D ;;) :-/ :x :P :-* :-o :)) :| =))
Posting Komentar
before you comment, THINK first. Thanks :)